MOHON MAAF BLOG SEDANG DALAM PENYETELAN TEMPLATE AGAR KAMI BISA LEBIH PROFESIONAL LAGI DALAM MEMBERIKAN INFO YANG ANDA BUTUHKAN, MOHON BERSABAR INI TIDAK BERLANGSUNG LAMA,TERIMA KASIH ATAS PENGERTIANNYA...
English French German Spain Italian Dutch Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
Translate Widget by Google

BAKTERI GRAM (+) DAN BAKTERI GRAM (-)


  • Bakteri gram-negatif adalah bakteri yang tidak mempertahankan zat warna metil ungu pada metode pewarnaan Gram.
  • Bakteri gram-positif adalah bakteri yang mempertahankan zat warna metil ungu sewaktu proses pewarnaan Gram.
Pewarnaan berguna untuk mengklasifikasikan kedua tipe bakteri ini berdasarkan perbedaan struktur dinding sel mereka.
DASAR TEORI PEWARNAAN GRAM POSITIF DAN GRAM NEGATIF
Proses pewarnaan diferensial ini memerlukan
4 jenis reagen
  • Reagen pertama disebut warna dasar, berupa pewarna basa (Kristal violet), jadi pewarna ini akan mewarnai dengan jelas.
  • Reagen kedua ialah larutan pengikat warna dasar (Iodin)
  • Reagen ketiga disebut bahan pencuci warna (Alkohol). Tercuci tidaknya warna dasar tergantung pada komposisi dinding sel, bila komponen dinding sel kuat mengikat warna, maka warna tidak akan tercuci sedangkan bila komponen dinding sel tidak kuat menelan warna dasar, maka warna akan tercuci.
  • Reagen keempat adalah warna pembanding (Larutan Safranin), bila warna tidak tercuci maka warna pembanding akan terlihat, yang terlihat pada hasil akhir tetap warna dasar.
Contoh Bakteri Gram Positif
  • Streptococcus pneumoniae : Mrpk penyebab penyakit Pneumonia (infeksi saluran pernafasan bawah)
  • Staphylococus aureus : Penyebab keracunan makanan
  • Bacillus anthracis : Mrpk zoonosis (penyakit pd herbivora) yaitu peny. Anthrac, dpt menular ke manusia
  • Clostridium tetani : Mrpk penyebab penyakit tetanus
Contoh Bakteri Gram Negatif
  • Neisseria gonorrhoeae : Mrpk penyebab penyakit gonorhea (kencing nanah)
  • Escherichia coli : Mrpk penyebab infeksi saluran pencernaan, infeksi saluran kemih dan meningitis
  • Salmonella thyposa : Merupakan penyebab penyakit tifus
  • Pseudomonas aeruginosa : Mrpk penyebab penyakit infeksi saluran kencing, infeksi telinga dan paru
MACAM-MACAM BAKTERI
Berdasarkan sumber oksigen
Bakteri erob
yaitu bakteri yang menggunakan oksigen   bebas dalam proses respirasinya. Misal: Nitrosococcus, Nitrosomonas dan   Nitrobacter.
Bakteri anaerob
yaitu bakteri yang tidak menggunakan oksigen   bebas dalam proses respirasinya. Misal: Streptococcus lactis
Berdasarkan kebutuhan terhadap oksigen
Bakteri aerob obligat
yaitu bakteri yang hanya dapat hidup dalam suasana   mengandung oksigen. Misal: Nitrobacter  dan Hydrogenomonas.
Bakteri anaerob obligat
yaitu bakteri yang hanya dapat hidup dalam suasana tanpa   oksigen. Misal: Clostridium tetani.
Bakteri anaerob fakulatif
yaitu bakteri yang dapat hidup dengan atau tanpa oksigen.  Misal: Escherichia coli, Salmonella thypose dan   Shigella.
Berdasarkan cara memperoleh makanannya
1.Bakteri heterotrof
a.Bakteri Heterotrof yg bersifat saprofit
Bakteri yang mendapatkan zat organik dari sampah, kotoran, bangkai dan juga sisa makanan. Bakteri ini menguraikan zat organik dalam makanan menjadi zat anorganik, yaitu CO2, H2O, energi dan mineral. Di dalam lingkungan bekteri pembusuk ini berfungsi sebagai pengurai dan penyedia nutrisi bagi tumbuhan. Sedangkan dalam usus manusia terdapat juga bakteri yang hidup secara saprofit (menguraikan serat-serat pada makanan) dan menguntungkan adalah bakteri Escherichia coli.
b.Bakteri Heterotrof yg bersifat parasit
Bakteri ini merugikan baik pada manusia, hewan maupun tumbuhan. Bakteri ini menyebabkan sakit (patogen).
2.Bakteri autotrof
a.Bakteri foto autrotof
yaitu bakteri yang memanfaatkan cahaya sebagai energi untuk mengubah zat anorganik menjadi zat organik melalui proses fotosintesis. Contoh : bakteri hijau, bakteri ungu.
b.Bakteri kemo autrotof
yaitu bakteri yang menggunakan energi kimia yang diperolehnya pada saat terjadi perombakan zat kimia dari molekul yang kompleks menjadi molekul yang sederhana dengan melepaskan hidrogen. Contoh : Nitrosomonas, Nitrosococcus,   Nitrobacter , Rhizobium (terdapat   pd bintil-bintil akar tanaman kacang-kacangan)

1 comment: